Cara Mengajari Anak-Anak untuk Berpuasa di Bulan Ramadhan
- ibayu1
- March 13, 2024
- KIds Update
- 0 Comments
Saat bulan Ramadahan anak-anak muslim di seluruh dunia selalu diajarkan oleh orangtuanya untuk berpuasa. Dimulai dari mengajaknya untuk bangun sahur dan berpuasa.
Mengajari anak-anak untuk berpuasa di bulan Ramadhan bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan dan rewarding bagi orangtua. Berikut beberapa tips yang dapat membantu Anda dalam mengajari anak-anak untuk mau berpuasa di bulan Ramadhan.
Mulai Sejak Dini:
- Biasakan anak dengan kebiasaan berpuasa sejak kecil, mulai dari durasi singkat seperti setengah hari.
- Gunakan metode “puasa sunah” di luar bulan Ramadhan untuk membiasakan mereka dengan rasa lapar dan haus.
.
Gunakan Pemahaman yang Tepat
- Jelaskan makna dan tujuan puasa Ramadhan dengan bahana yang dimengerti oleh anak
- Ceritakan kisah-kisah inspiratif tentang para nabi dan orang soleh yang berpuasa
- Gunakan alat peraga seperti gambar, video, atau buku cerita untuk menarik perhatian anak.
.
Buat Puasa Menjadi Menyenangkan
- Buatlah jadwal sahur dan berbuka menjadi menarik dan bervariasi
- Ajak anak beraktivitas positif bersama seperti membaca Al-Quran, sholat berjamaah, sholat tarawih, atau membantu orang lain dengan memberikan takjil.
- Berikan hadiah kecil [uang jajan] sebagai apresiasi atas usaha mereka menjalankan ibadah puasa.
.
Bersabar dan Berikan Dukungan
- Pahami bahwa anak-anak masih dalam proses belajar dan wajar jika mereka belum mampu untuk puasa penuh
- Berikan pujian dan dukungan moral atas usaha mereka walupun belum sempurna
- Hindari paksaan dan kemarahaan, karena dapat anak menjadi trauma dan enggan berpuasa
.
Tips Tambahan
- Libatkan anak dalam persiapan menyambut Ramadhan, seperti memilih baju lebaran atau menyiapkan hidangan berbuka puasa
- Ajak anak ke Masjid untuk sholat tarawih dan Itikaf
- Ciptakan suasana Ramadhan yang penuh kecerian dan kekeluargaan di rumah.
.
Berikan Suplemen anak saat berbuka
Memberikan suplemen alami dalam berbuka puasa sangat dianjurkan, terutama suplement sunprokids yang banyak mengandung vitamin dan mineral untuk pertumbuhan anak Anda saat di bulan puasa.
.
Ingat:
Setiap anak memiliki kemampuan dan karakter yang berbeda. Gunakan metode yang paling sesuai dengan anak Anda dan bersabarlah dalam prosesnya.
Semoga tips-tips ini bermanfaat!